Assalamu’alaikum.wr.wb
Sehubungan dengan program UPT.Perpustakaan terkait pemanfaatan e-resource di perpustakaan untuk civitas akademika dan memudahkan mahasiswa dalam penelusuran informasi sebagai skill dalam pencairan literature yang akurat maka perpustakaan Universitas Muhammadiyah Ponorogo mengadakan pelatihan Literasi informasi yang ditujukan untuk mahasiswa semester 7.
Kegiatan pelatihan Literasi Informasi ini bertujuan untuk membantu mahasiswa bukan hanya mengenalkan cara penelusuran informasi tapi juga lebih spesifik cara menggunakan fasilitas-fasilitas dan akses penulisan karya ilmiah yang telah ada di perpustakaan Universitas Muhammadiyah Ponorogo, dengan ini kami juga melampirkan detail kegiatan pelatihan Literasi Informasi.
Selanjutnya kami mohon bantuan pihak prodi menginformasikan kegiatan tersebut kepada mahasiswa untuk mengikuti pelatihan Literasi Informasi dan juga menjadwalkan mahasiswa mengikuti pelatihan Literasi Informasi sesuai dengan jadwal perkuliahan masing-masing prodi comprar kamagra.
Demikian kami sampaikan atas perhatian, kerjasama dan bantuannya diucapkan terima kasih.
Wassalamu’alaikum wr.wb
Mengetahui,
Wakil Rektor I
Dr. Happy Susanto, MA NIK. 197510 20 201509 12 |
Kepala,
Ayu Wulansari, A.Md,S.Kom NIK. 197608 11 200111 21
|