Peringatan bulan kunjung Perpustakaan yang diperingati pada 14 September Perpustakaan UMPO tahun ini terasa istimewa dan meriah. Berbagai agenda telah dirancang untuk menyambut peringatan hari kunjung tersebut. User education for maba, lomba virtual design Perpustakaan hingga talkshow “Alumni Menginspirasi” dijadwalkan pada september hingga Oktober tahun ini. Rangkaian kegiatan ini dimulai dengan kegiatan User Education bagi mahasiswa baru Universitas Muhammadiyah Ponorogo. meskipun kampus telah melakukan sistem blended learning, Perpustakaan melakukan kegiatan ini secara virtual pada tanggal 27 September hingga 1 Oktober 2021.
Selain user education, kegiatan lain yang dirancang dalam kegiatan ini antara lain adalah :
- Give away for MABA
- Virtual library design
- Pameran buku
- Talkshow “Alumni Menginspirasi”
Menurut Moh. Ulil Albab selaku ketua panitia, kegiatan ini dirancang untuk mengenalkan perpustakaan kepada mahasiswa baru khususnya dan mahasiswa aktif lainnya. Mengingat iklim pendidikan tinggi akan sangat berbeda dengan pendidikan menengah yang selama ini mereka tempuh. Oleh karena itu, perpustakaan memadukan kegiatan yang bersifat rekreatif sekaligus akademik agar perpustakaan lebih mudah diterima dan mahasiswa memahmi arti penting dari perpustakaan dalam pendidikan tinggi. Harapannya, minat mahasiswa untuk berkunjung ke perpustakaan semakin tinggi dan perpustakaan mendapatkan feedback dari pengunjung untuk selalu berinovasi dalam memberikan layanan di masa depan.